Hari minggu tanggal 5 Juli 2010 yang lalu, kembali rekan-rekan Eni Indonesia khususnya dari departemen Drilling dan beberapa rekan dari departemen lain mengadakan pesta BBQ di kediaman Jon Erwin, salah satu rekan kami. Sebelumnya BBQ party yang sama juga pernah kita lakukan di bulan Desember 2009 sebelum hari Natal tahun lalu, dengan Keluarga Kecapi sebagai tuan rumah. Kali ini gantian Jon sebagai tuan rumah dengan menu yang sama. Kelihatannya teman-teman papa Yudhi terlanjur 'ngidam' sama Steak yang dipanggang dengan bumbu andalan racikan papa Yudhi sendiri, sehingga acara kali ini tetap menyajikan menu yang sama dengan kombinasi grilled steak, grilled chicken dan grilled salmon.
Seperti biasa persiapan dilakukan dengan matang karena kebetulan papa Yudhi sudah terbiasa membuat acara BBQ seperti ini, baik saat malam Tahun Baru ataupun acara keluarga lainnya. Belanja perlengkapan dilakukan sehari sebelumnya dengan Jon beserta istri ke salah satu toko daging yang telah menjadi langganan kami di daerah Mayestik, Kebayoran Baru, yang kemudian dilanjutkan ke salah satu supermarket besar yang cukup komplit di bilangan Fatmawati.
Beruntung kediaman Jon Erwin merupakan town house yang juga dilengkapi dengan kolam renang yang terpisah dari area rumah, dan memiliki taman yang cukup lebar bagi kita untuk mengadakan acara makan-makan ini di pinggiran kolam. Beruntung juga karena pada hari Sabtu itu cuaca sangat cerah walaupun matahari cukup terik dan panas, sehingga saat papa Yudhi memanggang terpaksa harus mengenakan pelindung handuk untuk menutup leher bagian belakang. Sementara papa Yudhi bekerja menghidangkan masakan buat teman-teman lainnya, Dhisa dan Dhimas langsung nyebur ke kelom renang begitu tiba dengan mama Sari. Begitu panasnya sehingga begitu selesai menyajikan masakan untuk semua tamu, papa Yudhi langsung mengganti pakaian dan ikut menceburkan diri ke kolam bersama Dhimas.
2D sangat menikmati sekali acara hari itu dan mulai dari pertama tiba sampai acara selesai, mereka selalu berada di kolam sambil sesekali naik untuk makan siang...wah..wah..wah...luar biasa 2D ini, tidak ada capeknya sama sekali...kapan-kapan kita main lagi ke tempat Oom Jon ya...paling tidak papa Yudhi sudah tahu rahasianya supaya bisa tenang ngobrol dengan Oom Jon tanpa diganggu oleh anak-anak...hehehe...